Permasalahan dari charger laptop yang sering muncul ialah tidak bisa dicas. Ketika baterai tidak mengisi padahal proses pengisian daya sedang berlangsung, maka pengguna sebaiknya melakukan beberapa pemeriksaan dulu. Berikut cara mengatasi baterai laptop tidak mengisi yang dirangkum dari berbagai sumber :
- Periksa Kondisi Charger
Hal pertama yang harus kalian lakukan jika baterai laptop nggak bisa mengisi adalah mengecek kondisi charger. Perhatikan bagian kabel apakah ada bagian yang terbuka, longgar dan tertekuk. Perhatikan juga bagian colokan ke laptop, bersihkan jika terdapat debu ataupun kotoran.
- Periksa Lubang Pengisian Daya
Terkadang, pengisian daya tidak dapat dilakukan karena lubang pengisi daya kotor dan longgar. Coba periksa dan bersihkan jika ada kotoran dan cek kondisi kelonggaran lubang pengisian daya.
- Gunakan Charger Bawaan Asli
Hal yang tak kalah penting ketika muncul masalah baterai laptop tidak terisi adalah selalu gunakan charger asli atau original. Sebab jika menggunakan charger yang bukan asli bawaan akan dipastikan dapat merusak kualitas baterai laptop.
- Gunakan Charger Lain
Anda dapat meminjam charger lain dari teman Anda yang memiliki tipe laptop yang sama. Sebaiknya anda tidak menggunakan kabel yang tidak resmi atau berbeda tipe karena juga dapat merusak sistem baterai laptop.
- Periksa Arus Listrik
Yang perlu diperiksa ketika baterai laptop tidak mengisi saat di cas adalah sumber listrik yang tersedia. Mungkin stop kontak yang digunakan tidak mengaliri arus listrik, cobalah untuk melakukan pengisian daya ke perangkat lain seperti handphone.
- Matikan Laptop
Cara terakhir adalah mematikan laptop, cara yang cukup simpel ini bisa mengatasi hampir semua permasalahan laptop. Karena dengan mengistirahatkan laptop, semua program atau sistem-sistem akan kembali optimal setelah dinyalakan.
Itu saja beberapa cara mengatasi charger laptop yang tidak mengisi saat di cas. Jika setelah mencoba langkah-langkah diatas masalah masih berlanjut. Disarankan untuk membawa laptop ke pusat layanan teknis untuk penanganan lebih lanjut.