HomeINI LOH WAKTU YANG TEPAT MEMATIKAN LAPTOPUncategorizedINI LOH WAKTU YANG TEPAT MEMATIKAN LAPTOP

INI LOH WAKTU YANG TEPAT MEMATIKAN LAPTOP

Saat mematikan atau menonaktifkan laptop, umumnya Anda bakal disajikan dengan dua opsi, yakni mematikan laptop dengan mode Shutdown atau mode Sleep. Dua mode itu punya fungsi yang hampir sama dalam mematikan laptop.
Lalu, kapankah waktu yang tepat menggunakan mode tersebut?

  • Shut Down

Mode Shutdown bekerja dengan cara mematikan laptop secara penuh. Saat dimatikan dengan mode ini, laptop benar-benar dalam kondisi nonaktif dan hampir tidak membutuhkan konsumsi daya sama sekali. mematikan seluruh pengoperasian dari software dan hardware. Aplikasi dan sistem operasi akan sepenuhnya berhenti bekerja ketika Anda memilih mode Shutdown di laptop, begitu pula dengan kerja dari RAM, Hard Drive, audio, dan sebagainya. Ketika Anda ingin menggunakan laptop, maka Anda harus memulai dengan proses booting dan menunggu hingga komputer siap bekerja kembali. 

Waktu yang tepat menggunakan mode Shutdown: ketika Anda tidak menggunakan komputer dalam waktu yang cukup lama, Misalnya, pada saat akhir pekan atau hari libur kerja. Shutdown dapat dipilih dengan alasan untuk menjalankan fungsi memulai ulang (reboot) guna menyegarkan kembali sistem software dan hardware di laptop.

  • Sleep

Ketika Anda menggunakan mode Sleep, laptop atau komputer akan tetap berjalan tapi tidak mengkonsumsi daya yang banyak. Listrik masih digunakan pada memori komputer, tapi tidak pada komponen lainnya, Dengan mode Sleep, aplikasi yang sedang terbuka di laptop tidak bakal tertutup.
dan Saat Anda menghidupkan laptop, maka akan langsung terhubung dengan pekerjaan dalam waktu cepat. Anda tidak perlu menunggu proses booting. Sayangnya, jika dibandingkan dengan mode lain, Sleep memakan listrik lebih banyak.

Waktu yang tepat menggunakan mode Shutdown: ketika Anda ingin meninggalkan laptop dalam waktu yang sangat sebentar, misalnya saat berpindah meja kerja di cafe atau pindah dari meja kerja ke ruang rapat saat di kantor.

Jadi jika Anda tidak menggunakan laptop dalam waku cukup lama sebaiknya gunakan mode Shutdown, Tapi jika anda ingin meninggalkan laptop hanya sebentar gunakan saja mode sleep.

Semoga bermanfaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

© 2024 okediil. All Rights Reserved.

okediil.service@gmail.com

Mencari kolaborasi untuk proyek Anda berikutnya?
Jangan ragu untuk menghubungi kami untuk menyapa.

WeCreativez WhatsApp Support
Kami siap menjawab pertanyaan Anda. Tanyakan apa saja kepada kami!
👋 Hi, Gan & Sis, Ada yang bisa kami bantu?